2025 - My Mind - Untaian Kata Untuk Berbagi

Sabtu, 12 April 2025

Pesona Wisata Sungai, Bermain Air di Kali Kesek dan Kulineran
April 12, 20250 Comments
Assalamualaikum Sahabat. Kali Kesek adalah jalanan desa yang berada di kaki pegunungan Ungaran, yang kemudian oleh Pemerintah Desa dan Bumdes setempat disulap menjadi tempat wisata. Tempat ini berada di ketinggian 800 meter di atas permukaan laut (mdpl) sehingga memiliki udara yang sejuk.



Wisata Kali Kesek ini bagi saya, tempat yang asik untuk berwisata melepas penat bersama keluarga dan sahabat. Memiliki tempat yang nyaman, sejuk, dengan suasana pedesaan yang menyenangkan. Yang menarik adalah pemandangan alam yang menawan berupa hamparan sawah di tengah lokasi wisata.

Kalian bisa menikmati wisata di kolam terapi ikan yang berada di tepi jalan yang di buat sedemikian menarik dan bagus. Hal ini menambah daya pikat wisatawan untuk selalu datang kembali bersama keluarga atau teman. 

Tak hanya itu, karena yang menjadi pemikat lainnya adalah sungai yang airnya segar, jernih, dan dingin. Pesona ini yang membuat kita tergoda untuk turun bermain air di sungai yang bernama Kali Kesek.





Namun tak sekadar itu karena kalian pun juga bisa menikmati jajanan yang berjajar di lokasi wisata Kali Kesek. 

Tempat ini sangat cocok dijadikan objek healing setelah penat dengan keseharian dan pekerjaan. Kali Kesek mempunyai wahana bernama kolam terapi yang bisa dinikmati tanpa membayar tambahan tiket lagi.

Berikut ini beberapa kegiatan yang bisa kalian lakukan di Kali Kesek :

Pemandangan Alam Yang Cantik

Yang membuat kali Kesek menjadi viral adalah pemandangan alam pegunungan dengan udaranya yang sejuk. Desa wisata yang berada di Jawa Tengah ini menyuguhkan keindahan alam berupa bukit dan sawah yang terbentang di sepanjang jalan masuknya. 

Bagitu keluar dari tempat parkir, pengunjung dapat menjumpai sungai yang jernih, kolam renang, kolam terapi ikan, hingga kolam pancing.

Kolam renang yang ada pun termasuk lengkap, dengan fasilitas yang bisa digunakan untuk pengunjung. Kalian tinggal bayar di loket depan fasilitas kolam renang mana aja. 

Wisata Keluarga Yang Lengkap

Bagi pengunjung yang menyukai wisata air, pasti akan senang menjumpai sungai yang jernih, kolam renang, kolam terapi ikan, hingga kolam pancing. Selain itu pengunjung juga bisa melakukan permainan outbound, berkemah, hingga menunggang kuda.

Selain itu, ada wahana permainan yang dapat dinikmati dengan membayar Rp 5 ribu - Rp 15 ribu, seperti kolam renang anak hingga wahana kuda, skuter, trampolin, serta permainan anak lainnya.

Spot Foto Instagramabel


Kali Kesek juga menyediakan berbagai spot menarik yang cocok untuk berfoto. Dari awal kedatangan, kalo lurus adalah tempat terapi ikan, pengunjung akan menjumpai spot foto taman dengan latar tulisan Kali Kesek. Banyak pengunjung yang selalu mampir foto di kawasan ini. 

Terapi Ikan

Selain basah-basahan di sungai maupun kolam renang, kalian juga bisa mencoba terapi ikan gratis. Celupkan saja kaki ke dalam air, otomatis banyak ikan yang mengerubungi. 

Ada beberapa lokasi tempat terapi ikan yang bisa dipilih oleh pengunjung. 



Mereka menggigit kulit mati yang ada di kaki. Terapi ini bisa membantu menyerap bakteri jahat, mencegah bau tak sedap pada kaki dan mengurangi masalah gatal-gatal. Dengan gigitan ikan kecil ini dipercaya juga bisa menghilangkan bekas luka di kaki. 

Kulineran

Terdapat Pasar Kuliner yang dibuka setiap hari Sabtu dan Minggu di pendopo besar Arenan Kali Kesek. Pengunjung bisa menjelajah rasa aneka makanan tradisional khas Kendal Jawa Tengah. Seperti putu mayang, kue kurma, comro, mendoan, gembus, dan lain sebagainya. 

Saat saya berkunjung ke Kali Kesel bukan hari Minggu, jadi jajanan khas getuk goreng tidak dijajakan. Namun saya tetap bisa menikmati makanan khas gendar pecel mi, kuliner favorit Kota Semarang dan sekitarnya.

Enak banget gender pecel ini

Selain itu berbagai kuliner khas tradisional juga tersedia di area wisata, seperti tiwul, gendar pecel, getuk goreng, carica kolang-kaling, gula aren dan lainnya. Harga yang terjangkau dan cukup murah menjadi pemikat bagi pengunjung agar belanja dan menikmati kuliner khas setempat.

Dengan berbagai aktivitas yang bisa dilakukan serta beragam fasilitas yang didapatkan, tak perlu merogoh kocek dalam-dalam. Cukup bayar tiket parkir aja.

Waktu saya kesana tahun lalu, masih belum ada tiket masuk. Kalian bisa cek apakah sekarang sudah dikenakan tiket masuk ke destinasi wisata Kali Kesek ini. Sedangkan biaya parkir cukup membayar Rp2000 untuk sepeda motor, Rp5000 untuk mobil, dan Rp10.000 untuk bus.

Sayangnya memang setelah tempat ini viral, pengunjung yang datang setiap hari Minggu selalu padat. Jadi bagi saya kurang menikmati suasana karena ingin healing dalam ketenangan. 

Namun kalian bisa loh menikmati suasana tenang ini pada hari biasa yang tidak seramai weekend. Cuma kulinerannya tidak sebanyak saat weekend. Namun kalian tetap bisa menikmati kulienr khas gendar pecel dan lainnya.

Sekian cerita saya saat bermain air di Kali Kesek. Pengen lagi balik kesana saat weekdays namun belum sempat juga hingga hari ini. Nantikan cerita selanjutnya di blog ini ya, wassalamualaikum.
Reading Time:

Rabu, 09 April 2025

Seharian Menjelajah Pesona 4 Pantai di Pacitan
April 09, 20250 Comments
Assalamualaikum Sahabat. Dahulu saya hanya mendengar pesona Pacitan dengan wisata goa dan pantai. Namun setelah mengenal dan menjelajah kota tersebut, ternyata ada banyak deretan pantai yang cantik di kota Pacitan.

Wisata bahari di Pacitan memiliki keunikan tersendiri yang membuat pengunjung menjadi kagum. Mulai dari hal-hal menarik yang bisa kalian lakukan di sana, hingga spot-spot unik yang tidak ada di tempat lain. 

Apabila tertarik melihat keindahan pantai dengan keunikan yang berbeda, kunjungi saja kota Pacitan sebagai alternatifnya. Pesona alamnya yang terjaga membuat pengunjung sulit melupakannya. Daripada penasaran, silahkan simak ulasan wisata pantai di Pacitan yang sayang banget untuk dilewatkan. 

PANTAI KLAYAR

Pantai Klayar yang eksotis

Pantai Klayar memiliki pesona alam yang komplit. Mulai dari air laut yang terlihat biru dan jernih. Dengan pantai berpasir putih yang bersih. Langit biru membentang. Menaungi laut yang eksotis. Sesekali gumpalan awan putih berpindah tempat karena tiupan angin, cantik bangeeet.


Salah satu daya tarik dari Pantai Klayar ini adalah hadirnya air mancur alami yang berasal dari lubang di batu karang. Air mancur ini memiliki tinggi mencapai 10 meter jika dihitung dari sumbernya. Namun tentu saja ukuran tinggi air mancur tergantung dari kuatnya ombak pantai.

Saat itu kami harus menanti lebih dari 15 menit untuk menjumpai air mancur yang berukuran tinggi. Namun aslinya jantung saya berdegup kencang sebelum munculnya air mancur. Suara ombak yang kencang, dan suara yang mirip seruling muncul dari dalam lubang itu beneran bikin deg-degan.

batu yang mirip mr. spink di Mesir

Sebelum mencapai kawasan air mancur, kalian akan menjumpai batu karang yang juga hits di Pantai Klayar. Bebatuan yang mirip dengan Mr. Sphinx di Mesir. Ituuu, patung yang bertubuh singa dan berkepala manusia. 

Pesona dua keunikan berupa air mancur yang bersuara mirip seruling dan batu itu hanya bisa diakses ketika air laut tidak pasang. Jadi ya memang keberuntungan saja bagi pengunjung yang datang kesana. Saya dan suami udah kali berkunjung namun hanya bisa mengakses lokasi tersebut satu kali saat kunjungan pertama bersama anak-anak tahun 2013.

PANTAI KASAP

Pantai Kasap memiliki pesona pantai dengan keunikan yang membuatnya layak dikunjungi. 



Berikut adalah beberapa daya tarik utama yang bisa dinikmati bila kalian berkunjung di Pantai Kasap :

1. Pemandangan Ala Raja Ampat
Keindahan utama Pantai Kasap terletak pada formasi batu karst dan pulau-pulau kecil yang mengingatkan pada panorama Raja Ampat di Papua. Tadinya pantai ini bukan masuk destinasi kunjungan kami. Namun driver yang mengantar menawarkan pesona pantai dengan cerita yang menarik minat kami.


Untuk mendapatkan pemandangan terbaik, kalian harus mendaki bukit di sekitar pantai dan menuju menara pandang. Jalannya sebagian udah bagus berupa paving block dengan beberapa bagian tanah dan kerikil batuan kecil. Yaah lumayan ramah bagi pengunjung karena tidak terlalu menanjak. Namun beberapa meter sebelum puncak bukit, jalannya masih berupa tanah dengan batuan gitu. Saya kesana sekitar bulan Februari 2024.

Dari atas, kalian bisa menyaksikan 8 gugusan pulau kecil yang berjajar rapi di tengah lautan biru kehijauan. Fasilitas warung, toilet, dan mushola 

2. Pantai yang Bersih dan Alami
Pantai ini masih tergolong asri dan sepi, sehingga cocok bagi kalian yang mencari ketenangan. Hamparan pasir putih yang bersih serta suara deburan ombak yang tenang akan memberikan pengalaman relaksasi yang menyegarkan.

Namun saat itu kami tidak mendekat ke pantai karena aksesnya tengah ditutup. Alasannya ombak sedang tidak aman bagi wisatawan.

3. Spot Foto Instagramable
Bagi pencinta fotografi, Pantai Kasap menawarkan banyak spot foto menarik, mulai dari jembatan kayu, gerbang alami dari akar pohon, juga warung makan yang menyediakan makan dan minum dengan harga terjangkau.

Ada juga beberapa spot buatan seperti sepeda kayu dan hiasan berbentuk hati yang menambah daya tarik bagi wisatawan yang ingin mengabadikan momen liburan.

4. Menikmati Sunrise dan Sunset
Pantai Kasap juga menjadi tempat ideal untuk menikmati matahari terbit dan terbenam. 



Sunrise bisa disaksikan dari puncak bukit sekitar pukul 05:30-06:00, sedangkan sunset terlihat memukau dari bukit hijau di sisi kiri pantai pada sore hari. Sayangnya saya sampai di pantai ini saat tengah hari. Beruntungnya kami mendapat cuaca mendung jadi tetap enjoy menyusuri puncak bukit tempat selfie yang terkenal. 

PANTAI WATUKARUNG



Watu Karung merupakan pantai yang ada di Kec. Pacitan, Kab. Pacitan. Jaraknya tidak terlalu jauh dari pusat kota sehingga siapa saja mampu mengunjunginya dengan mudah. Anda dibebaskan mengunjungi tempat ini karena jam operasionalnya 24 jam.

Pantai ini sering dijadikan sebagai objek wisata yang menarik pada musim liburan. Ombaknya yang begitu tinggi dan pemandangan sunsetnya yang indah begitu menarik perhatian para wisatawan.

Tiket masuk Pantai Watu Karung terbilang sangat murah yaitu Rp 10.000 saja untuk orang dewasa. Sedangkan, bagi anak-anak hanya ditarik Rp 5.000 saja. Nantinya, Anda juga masih ditarik biaya parkir sebesar Rp 2.000 bagi pemotor dan Rp 5.000 bagi yang membawa mobil.

Biaya tersebut sangatlah terjangkau bagi wisatawan menengah ke bawah. Terlebih lagi ada banyak aktifitas yang bisa Anda lakukan disini sehingga biaya tersebut sangat worth it. 

Fasilitas Wisata
Setiap orang yang berkunjung di suatu tempat wisata, pasti mempertimbangkan fasilitas yang ada. 

Pantai ini sudah dilengkapi dengan fasilitas yang nyaman dan memadai sehingga kalian nggak perlu bingung ya. Berikut beberapa fasilitas yang bisa kalian nikmati:

1. Mushola
Tempat beribadah merupakan fasilitas yang umum berada di tempat wisata. Nah, pantai ini sudah disediakan tempat beribadah yang nyaman untuk umat muslim. Mushola yang disediakan pun cukup luas untuk ukuran tempat ibadah di objek wisata.

Tempat berwudhu juga sudah disediakan sehingga Anda tidak perlu bingung lagi mencarinya. Wisata pun akan menjadi hal yang menyenangkan ketika bisa sholat tepat waktu.

2. Toilet
Toilet sangat dibutuhkan di tempat wisata. Bagi Anda yang ingin buang air kecil, mandi, atau buang air besar pun sudah tidak perlu bingung lagi. Pengelola wisata sudah menyediakan toilet yang bersih untuk wisatawan.

Setiap wisatawan hanya perlu menjaga kebersihan toilet tersebut dengan tidak membuang sampah sembarangan. Air dari toilet ini pun terjamin bersih dan tidak membuat Anda alergi.

3. Rumah Makan
Mengunjungi wisata ini tak perlu takut lapar karena sudah disediakan rumah makan yang murah. Ada deretan warung makan yang di depannya terdapat gazebo. Jadi kalian bisa memilih duduk di gazebo untuk menikmati makanan dan pemandangan pantai yang cantik menjelang senja.



Menu yang disediakan juga sangat bervariasi sehingga kalian bisa memilih sesuai selera. Saat itu kami memilih bermacam ikan, dengan dimasak goreng maupun bakar. Ada juga yang memilih seafood udang dan cumi dengan dimasak pedas. Harga yang kami bayar termasuk murah, karena dengan porsi untuk 14 orang hanya bayar Rp. 342.000. Murah banget kan?!


PANTAI SRAU

Ada lagi pantai yang tidak kalah indah dari Pantai Klayar. Kalo Pantai Klayar saat saya kesana sangat ramai pengunjung, berbeda dengan Pantai Srau. Pantai ini memiliki dua lokasi yang sama-sama serunya untuk dieksplor. Bagian depan yang dekat dengan area parkir mobil adalah pantai dengan fasilitas gazebo. Di sini biasanya juga ramai oleh pengunjung karena menjadi tempat mager, hahahaa.



Lokasi kedua adalah pantai dengan pasir putih yang bersih, pasirnya halus banget. Kaki terasa tenggelam di dalam pasirnya yang lembut. Yakin deh kalian tidak akan bosan berada di sini dengan berbagai macam potensi alam yang ada. Saya dan teman satu rombongan pun asik bermain pasir dan airnya yang jernih. Yang menarik adalah gradasi air yang biru, hijau dan putih bersih. Rasanya dari keempat pantai yang kami datangi, pantai ini satu-satunya yang bikin mager.



Saya melihat beberapa pengunjung menaiki bukit karang yang mengelilingi pantai dan berfoto dari atas bukit, bermain permainan air, bermain ayunan, dan melihat pemandangan batu karang dilepas pantai. Bukitnya juga cantik dan ada satu bagian dari bukit karang di bawah yang berlubang gitu. Dari situ ombak masuk dan menyemburkan airnya kencang. 

Di Pantai Srau  pengunjung juga bisa bermain air seperti berselancar, berenang, dan camping. Biasanya pengunjung akan camping di area pinggir pantai. Namun tentu saja kalian yang ingin camping di sini harus mendapat ijin dahulu dari pengelola. 

Bagi pengunjung yang camping, bisa menyaksikan sunrise keesokan harinya.  Selain itu, pengunjung juga bisa lebih puas bermain di pantai ini tanpa diburu waktu. Kalo ingin tahu berapa tiket untuk camping, bisa nanya di bagian penjualan tiket.

Wisata pantai di kawasan pantai selatan itu akan menjumpai pantai yang cantik. Namun ingat, jangan sampai lengah dan tetap menjaga keselamatan. Karena deretan Pantai Selatan merupakan kawasan dengan ombak yang tinggi dan berbahaya. Sudah banyak kejadian wisatawan yang hanyut terseret ombak. 

Supaya lebih aman dan menyenangkan, ada beberapa tips mengunjungi pantai di Pacitan. Beberapa di antaranya :
  • Hindari berkunjung saat musim liburan, karena pantai bisa jadi terlalu ramai.
  • Jagalah kebersihan pantai supaya pantai tetap bersih dan nyaman untuk dikunjungi.
  • Perhatikan tanda pembatas untuk area berbahaya, pastikan jaga keluarga atau anggota rombongan agar tidak mendekati tempat tersebut.
  • Pastikan kalian mematuhi protokol kesehatan di tempat wisata.
  • Bawa bekal yang cukup karena kadang wisatawan yang padat juga bikin kita tidak nyaman jajan di lokasi wisata.
  • Gunakan outfit yang nyaman, sandal yang aman untuk bermain dan menjelajah pantai.
Sekian rekomendasi bermain di pantai yang ada di Pacitan. Sebenarnya kalian masih bisa menbamah list destinasi di atas dengan menyusuri sungai Cokel. Namun sayangnya saya tidak bisa menuturkannya karena saat itu sudah terlalu sore. Dan sebelumnya juga kami sudah menyusuri sungan Maron. 


Semoga lain waktu saya bisa kembali lagi eksplor pantai selain yang sudah kami kunjungi dan mampir menyusuri sungai Cokel yang tak kalah cantiknya dengan sungai Maron. Terima kasih sudah mampir baca, wassalamualaikum.
Reading Time:

Jumat, 21 Maret 2025

Liburan Asik di Safari Beach Jateng Saat Libur Lebaran 2025
Maret 21, 20250 Comments
Assalamualaikum Sahabat Jalan Jalan. Ramadhan sudah memasuki sepuluh hari terakhir. Tandanya lebaran datang sebentar lagi. Nggak terasa waktu berlalu begitu cepat. Rasa-rasanya baru kemarin sibuk menjemput Ramadhan. Semoga kita bisa dipertemukan dengan Ramadhan tahun depan ya sahabat. 

Saya jadi ingat kalo tahun kemarin sempat liburan ke salah satu pantai di kawasan Batang. Namun pantai ini sudah dikelola dengan sangat baik oleh salah satu pihak dengan menjadikannya tempat bermain yang seru. Safari Beach Jateng atau dulu dikenal dengan nama Batang Dolphin Center, merupakan tempat bermain untuk segal usia di pinggir pantai yang menyenangkan.


Saya berkunjung ke Safari Beach Jateng bersama rombongan RT di lingkungan rumah kami. Ada dua bus besar yang membawa kami dari Semarang menuju Batang. Seru banget karena seluruh kepala keluarga boleh mengajak anggota a.k.a anak, serta menanti atau cucu bagi yang memilikinya. Hihihii, seru banget kaan. Itu lah sebabnya Pak RT sampai siapin dua bus ukuran gede. Alhamdulillah bus ini merupakan donasi dari salah seorang tetangga.

Daya Tarik Safari Beach Jateng

Pilihan wisata RT kami di Safari Beach Jateng merupakan tempat yang tepat. Karena beragam kegiatan seru yang cocok untuk segala usia. Terlebih dengan tiket masuk yang terjangkau, pengunjung bisa menikmati beragam aktivitas yang seru dan menyenangkan.

Pengunjung bisa bermain air di pantai dengan ombak yang bersahabat, membangun istana pasir, main ayunan di pantai, mengambil foto di beberapa sudut spot yang menarik, dan aktivitas seru lainnya.



Berikut ini kegiatan yang bisa kalian nikmati di Safari Beach Jateng :

1. Safari Beach Club

Sebagaimana telah diulas di awal bahwa Safari Beach Jateng adalah wajah baru dari Batang Dolphin Center. Nah di sini dikenalkan wisata terbarunya salah-satunya adalah Safari Beach Club.

Safari Beach Club adalah area kuliner yang dilengkapi dengan beragam fasilitas lainnya, yang terletak di area bibir Pantai Sigandu.

Penataan lokasi tersebut sangat nyaman, dari mulai tempat makan yang berbentuk gazebo, tempat ngopi, dan tempat santai yang menghadap ke pantai.

Selain itu, di area pantai terdapat penjaga pantai yang selalu siap siaga mengawasi para pengunjung. Karena saat magrib tiba, para pengunjung dilarang bermain air di pantai.

Safari Beach Club mulai buka pada pukul 16.00 – 20.00, dan para pengunjung tidak dikenakan tiket masuk. 

Saat matahari mulai tenggelam, maka nuansa romantis dan instagramable pun tersaji indah. Sayangnya saya dan rombongan hanya berkunjung sampai pukul 14.00 karena ada acara mampir belanja oleh-oleh di Pasar Setono di Pekalongan.

2. Mini Safari

Meski areanya tak semegah Taman Safari Di Cisarua, Bogor, disini kamu dapat melihat beberapa hewan seperti Gajah Sumatera, Buaya Muara, Bison, Jerapah, unggas, hingga hewan-hewan lainnya.



Pengunjung memberi
makan Gajah Sumatera




Di Mini Safari ini juga terdapat Kampung Afrika dan Kampung Asia yang berisikan binatang khas dari kedua wilayah tersebut. Selain itu, terdapat area untuk melihat reptil dan aquarium yang berisikan berbagai jenis ikan.

3. Atraksi Lumba-Lumba

Satu lagi atraksi yang tak boleh terlewatkan, yakni menyaksikan atraksi lumba-lumba. Catat baik-baik waktunya, jangan sampai ketinggalan! Saya akan tuliskan jadwal show di bawah nanti.




Menyaksikan atraksi lumba-lumba sangat seru apalagi jika di akhir acara anda dapat befoto bersama binatang menggemaskan berikut. 

4. Atraksi Hewan / Animal Show

Setelah selesai menyaksikan atraksi lumba-lumba, kalian bisa menuju area luar untuk menyaksikan atraksi berbagai hewan lucu lainnya.

Di sini pengunjung diajak untuk duduk di kursi yang membentuk seperti mengitari sebuah kandang berpagar. 




Ada beberapa hewan yang akan beratraksi lucu dan menggemaskan. Yang menarik saat pengunjung memberikan aplaus, hewan yang atraksi akan membungkuk, seakan berterima kasih. Menghibur banget menyaksikan atraksi hewan di Safari Beach Jateng ini. Nggak hanya anak-anak, orang dewasa pun sangat menikmati dan tertawa menyaksikan animal show.

5. Wahana Permainan Anak

Wahana permainan anak pun dapat dijumpai di tempat wisata Batang yang satu ini, pokoknya berlibur ke Safari Beach Jateng dijamin seru dan nggak ngebosenin.

Fasilitas di Safari Beach Jateng

Ada beragam fasilitas selain permainan di Safari Beach Jateng. Yaitu toilet, tempat wudhu, musholla, kafetaria, booth penjual makanan dan minuman, hingga tempat bilas terbuka maupun tertutup. 

Pantai ini merupakan bagian dari Pantai Sigandu, dengan garis pantai yang cukup panjang. Di sisi kiri terdapat pantai dengan tepian berbatu. Sementara bagian tengah hingga ke arah kanan merupakan pantai berpasir coklat. Kebersihan pantai ini cukup terjaga dengan pengelolaan yang profesional.

Foto bersama suami





Terdapat juga area gazebo, tempat duduk, dan spot foto yang menarik minat pengunjung. Pengunjung bisa pula jajan di beberapa booth penjual makanan dan minuman.


Jajan burger 😁

Selain fasilitas tempat membeli makanan, pihak pengelola juga menyediakan gathering plus makan siang. Tentunya kalian harus memesan jauh jauh hari untuk menentukan menu dan harga yang cocok. 

Rute Menuju Safari Beach Jateng

Rutenya menuju Safari Beach Jateng jika berangkat dari Kota Semarang ialah dengan menuju Batang kemudian belok kanan hingga akhirnya tiba di lampu merah Alun-Alun Batang.
Lalu belok kanan lagi, terus saja lurus hingga akhirnya tiba di lokasi. Estimasi waktunya sekitar 1 jam perjalanan, dengan akses jalan mudah untuk dilalui kendaraan hingga lokasi parkir.

Harga Tiket Masuk Safari Beach Jateng

  • Tiket masuk Safari Beach Jateng Rp. 50.000 per orang, termasuk Weekend.
  • Tiket parkir motor di Safari Beach Jateng Rp. 5.000.
  • Tiket parkir mobil di Safari Beach Jateng Rp. 10.000.
  • Tiket Parkir Mobil di Safari Beach Jateng Rp. 20.000.
  • Tiket masuk Safari Beach Club gratis

Jadwal Show Di Safari Beach Jateng

Salah – satu konten wisata yang populer di Safari Beach Jateng adalah pertunjukan hewan. Nah bagi anda yang ingin menyaksikan pertunjukan tersebut, maka inilah jadwalnya:

1. Dolphin Show :


Jadwalnya sebagai berikut :
11.00 WIB
13.00 WIB
15.00 WIB

2. Bird Of Prey

11.45 WIB.
14.00 WIB.

3. Animal Show

10.30 WIB.
15.45 WIB.

Sebenarnya animal show dan bird of prey kemarin dilakukan bersamaan. Mungkin pihak pengelola melihat antusiasme pengunjung yang membludak, jadi acaranya disatukan. Malah seru jadinya karena pengunjung berasa diajak nonton pertunjukan hewan dengan narasi yang ceria. 

Saya melihat kakak yang bertugas di animal show, pintar dalam story telling-nya. Jadi kami pun merasa pertunjukannya nggak bikin bosan.

Sebuah pengalaman wisata yang seru bagi saya dan keluarga, serta seluruh tetangga di lingkungan RT kami. Meski ada beberapa kejadian yang tidak mengenakkan saat akan memasuki ruangan Dolpin Show, tidak mengurangi kegembiraan kami.

Saran kami untuk pengelola Safari Beach Jateng, jadwal pertunjukan Dolpin Show harus tepat waktu, ada pengaman untuk memasuki pintu masuk, sehingga tidak berdesakan. Bahkan pengunjung sampai berebut takut tidak bisa masuk area show. Hal ini dikarenakan ada pembatasan kuota pengunjung yang semua harus duduk di tempat yang disediakan.

Jadi pengunjung seakan takut tidak bisa nonton pertunjukan meski sudah diinfokan bahwa ada beberapa waktu yang sudah dijadwalkan. Yaa namanya pengunjung pasti inginnya nonton saat itu juga. Ngapain kami harus nungguin lama kalo udah siap di lokasi show?! 

Semoga pihak pengelola bisa mengurus masalah Dolpin show ini dengan sistem yang lebih baik lagi. Wassalamualaikum.
Reading Time:

Rabu, 19 Maret 2025

Libur Lebaran 2025 Mengeksplor Daya Tarik Pantai Drini Gunung Kidul Yogyakarta
Maret 19, 20250 Comments
Assalamualaikum Sahabat Jalan Jalan. Lebaran sebentar lagi tiba. Udah ada rencana bakal menghabiskan waktu cuti bersama lebaran 2025 ini? Tentunya setelah berkumpul dan silaturahmi dengan keluarga besar di kampung halaman, kalian masih punya banyak waktu kan? Saatnya liburan di tempat yang menyenangkan seperti di Pantai Drini Gunung Kidul Yogyakarta.

Libur lebaran di Pantai Drini

Pantai Drini saat ini menjadi destinasi wisata yang menjadi rujukan banyak wisatawan. Sejak beberapa waktu lalu, banyak agen trip yang menawarkan wisata di pantai ini. Yuk saya ajak kalian melihat sisi unik pantai dengan daya tarik yang menyedot perhatian wisatawan ini.

Mengeksplor Daya Tarik Pantai Drini

Keunikan Pantai Drini adalah pemandangan laut yang menawan, dengan tebing karang, pantai berpasir putih yang bersih airnya, dan langit biru. Seperti yang tadi disebutkan, pantai ini memiliki tebing besar yang membagi pantai ini menjadi dua sisi, yaitu sisi barat dan sisi timur. 

Hal tersebut menjadi daya tarik tersendiri karena tebing ini membuat Pantai Drini seolah memiliki pantai kecil. 

Nah kalian perlu tahu bahwa sisi barat sendiri digunakan untuk perahu-perahu nelayan berlabuh dan tempat pelelangan ikan. Di sini kalian bisa menemukan deretan lapak penjual yang menjajakan berbagai hasil laut. Saya tertarik pengen belanja begitu melihat macam-macam hasil laut dan sebagian ada yang sudah diolah menjadi masakan.


Kemudian di sisi satu lagi adalah pantai dengan pemandangan yang cantik berpasir putih dan ombak tenang. Yang menarik adalah Pulau Drini yang menjadi ikon khasnya. Dari puncak Pulau Drini, kamu bisa menikmati pemandangan spektakuler laut biru dengan hamparan pasir putih yang luas.


Pesona Pantai Drini sudah tersiar di antara wisatawan yang bertandang ke Gunung Kidul Yogyakarta. Saat pulang pasti ada yang susah move-on, karena pantai ini benar-benar indah. Saya dan keluarga bahkan sudah tiga kali datang hanya untuk berwisata di pantai ini. Terakhir ke Pantai Drini adalah saat masih covid yaitu tahun 2021. 


Saat itu suami ada kerjaan di Yogyakarta. Karena ingin ditemani, saya dan anak-anak pun ikut bersamanya. Kami hanya menginap semalam di salah satu hotel yang ada di daerah Purwomartani. Paginya sekitar pukul 07.30 kami udah check out setelah sarapan menuju kawasan pantai di Gunung Kidul.

Ada yang bilang ombak di Pantai Drini tidak seganas pantai-pantai lain, udaranya pun terasa sejuk. Namun beberapa waktu lalu peristiwa tenggelamnya beberapa pelajar SMK menjadi tajuk berita. Cukup tragis karena tiga di antara pelajar tersebut meninggal. Sedih ya, niatnya wisata yang menyenangkan namun berakhir menyedihkan. Semoga almarhum diterima di sisiNYA dan keluarga yang ditinggalkan dikuatkan hatinya.

Wisata di kawasan pantai yang ada di Gunung Kidul harus memperhatikan rambu yang sudah dipasang pengelola setempat. Biasanya ada tanda peringatan entah berupa bendera warna merah atau papan pengumuman. Memang di kawasan pantai Selatan ini tidak diperbolehkan berenang karena adanya arus balik yang sangat kuat. Tapi wisatawan kadang lupa diri saat bermain di tepi pantai. Saya sendiri lebih menyukai bermain air beneran di tepi pantai, nggak berani beranjak lebih jauh. 

Aktivitas Yang Bisa Kalian Lakukan di Pantai Drini


Meski begitu tentunya ada daya tarik dari Pantai Drini hingga menjadi pilihan tempat wisata bagi banyak wisatawan. Berikut ini beberapa kegiatan yang bisa kalian lakukan di Pantai Drini.

Trekking di Bukit Karang

Selain mempercantik Pantai Drini, bukit karang yang berada di sebelah timur dan barat dapat dinaiki oleh wisatawan. Pengunjung dapat menuju bukit dengan dua jalur anak tangga yang cukup aman. 

Setibanya kamu di atas bukit, kalian bisa menatap indahnya lautan biru luas dengan pasir putih. Lautan yang menghadap langsung ke samudera Hindia begitu luas membentang hingga batas cakrawala.



Pastikan sebelum menaiki bukit karang, air laut tidak sedang pasang karena trek-nya akan tergenang. Kenakan alas kaki yang nyaman agar aman selama eksplor tempat wisata.

Bermain Kano

Saat saya wisata di pantai Drini, ada pemandangan menarik dari kano yang hilir mudik dalam beragam warana. Rupanya aktivitas seru di air ini cukup menarik minat pengunjung. Hanya dipatok dengan tarif sekitar Rp 50 ribu, pengunjung bisa menikmati sensasi mengayuh kano sepuasnya hingga batas yang telah ditentukan. Tidak perlu khawatir soal keamanan, karena setiap pengunjung yang bermain kano wajib mengenakan pelampung.

Jangan khawati bila belum terbiasa bermain kano, ada pendamping yang bisa menjadi pemandu di awal. Atau kamu bisa mencoba cara aman, yaitu naik dari pinggir pantai dan menarik kano ke dalam air. Saya sendiri hanya menatap kegiatan tersebut sambil senyum kecil manakala ada penumpang yang jatuh. Mereka juga tidak ketakutan saat jatuh karena kedalaman air masih dalam batas aman.

Spot Snorkeling

Salah satu hal yang jarang ditemukan wisatawan pada deretan pantai Gunung Kidul adalah spot snorkeling. Snorkeling menjadi daya tarik bagi wisatawan ketika wisata di Pantai Drini. Mereka dapat melihat pemandangan bawah laut yang menawan. 

Spot snorkeling Pantai Drini terbagi menjadi dua bagian. Untuk kedalamannya sekitar 1-2 meter, sehingga bisa dinikmati semua kalangan. Kamu yang belum pernah snorkeling boleh langsung coba. Ada jaket pengaman bagi yang tidak bisa berenang dan didampingi oleh penjaga. Tentu ada harga bagi setiap aktivitas ini.

Kuliner Khas Pantai

Beragam kuliner khas pantai siap mengisi perut yang lapar, terutama setelah beraktivitas seharian. Di Pantai Drini terdapat warung makan yang siap memasak hasil tangkapan nelayan. Soal harga tinggal tanyakan langsung ke pemilik warung yang ramah dan super membantu. Makan di warung yang ada di tempat ini nggak mahal kok.



Waktu itu saya dan keluarga di ajak masuk ke dalam dapur warung makan pilihan kami yang ada di sekitar pantai. Kami diminta memilih langsung ikan dan seafood dari dalam freezer oleh pemilik warung. Makanan laut yang dihadirkan berasal langsung dari hasil tangkapan nelayan dan selalu fresh. Ada beberapa pilihan bila lebih gasik pesannya, ada bermacam ikan, kepiting, cumi, dan lainnya.

Setelah bebas memilih dari dalam freezer, serahkan pilihan kamu untuk dimasak sesuai selera. Ada pula jajanan yang tersedia seperti snack, mie instan dan lainnya bila tidak suka dengan ikan atau seafood. Nggak butuh waktu lama hidangan yang kami pesan sudah disajikan bersama dengan minuman dan tentu saja kelapa muda. Ahhh syedapnyaaa.






Bagi yang memesan makanan di salah satu warung, bisa memilih duduk di gazebo kayu beratapkan ilalang. Seru banget pengalaman menikmati seafood tepat menghadap pantai seperti ini. 


Seakan memberikan cita rasa yang setingkat lebih nikmat dibanding makan di resto yang ada di pinggir jalan umumnya. 

Fasilitas di Pantai Drini

Pantai Drini mempunyai beragam fasilitas untuk memenuhi kebutuhan wisatawan selama berwisata. Terdapat lahan parkir yang dapat menampung motor, mobil, serta bus-bus besar. 

Kemudian fasilitas kamar mandi bagi yang ingin membersihkan diri setelah berenang di beberapa tempat. Selain itu juga tersedia, mushola, tempat penyewaan tikar, kano, tukang foto, dan penginapan di sepanjang jalan menuju Pantai Drini.

Harga Tiket Masuk Pantai Drini

Pantai di sepanjang kawasan Gunung Kidul ini tidak mematok harga tiket masuk mahal. Seperti Pantai Drini dengan harga tiket masuk yang terjangkau, hanya berkisar Rp. 10.000. Dengan harga yang cukup murah, kamu sudah bisa menikmati wisata Pantai Drini. 

Untuk penyewaan kano harganya mulai dari Rp. 50.000 – Rp 100.000. Sedangkan parkir kendaraan dibedakan sesuai jenisnya, yaitu motor Rp. 2.000, mobil Rp. 5.000, dan bus Rp. 20.000. Tentunya dengan catatan harga bisa berubah seiring waktu. 

Lokasi dan Rute Menuju Pantai Drini

Pantai Drini terletak di Desa Banjarejo, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta. Lokasi Pantai Drini bersebelahan dengan Pantai Baron dan Pantai Sepanjang. 

Bagi kalian yang ingin mengunjungi objek wisata ini, harus menempuh jarak sekitar 61 KM. Perjalanan ke Pantai Drini butuh waktu sekitar 2 jam dari Kota Yogyakarta. Namun bisa saja lebih dari 2 jam bila terjadi kemacetan saat long weekend.

Dari Kota Jogja ke Pantai Drini belum ada fasilitas transportasi umum. Kebanyakan orang kesana harus bawa kendaraan pribadi, atau sewa di berbagai tempat di Yogya. Ada juga yang ikut open trip dengan naik minibus atau bus besar.

Berikut cara menuju Pantai Drini:
Arahkan kendaraan ke Jalan Imogiri Barat-Siluk – lalu ambil arah Barongan-Bibal – ikuti arah Bibal-Panggang – menuju Jalan Pantai Selatan Jawa – ke Jalan Drini di Kabupaten Gunung Kidul.

Lokasi wisata mudah untuk ditemukan karena ada banyak sekali papan petunjuk arahnya. Ikuti saja petunjuk tersebut atau kamu bisa membuka aplikasi google map di ponsel. 

Begitu mendekati area pantai, kalian akan melihat pantai pasir putih dengan kesibukan orang di sekitar tempat wisata. 

Saat terakhir kesana adalah weekdays, namun pantai cukup ramai pengunjung. Mungkin karena bosen di rumah saat pandemi, begitu ada pelonggaran oleh pemerintah, banyak orang berwisata di tempat alam bebas. 

Itu lah sebabnya saya sesekali masih pakai masker saat foto di lokasi wisata. Sekian ya cerita saya dan keluarga wisata di Pantai Drini Yogyakarta. Semoga bermanfaat, wassalamualaikum.
Reading Time:

Senin, 17 Maret 2025

Tips Tetap Sehat Selama Berpuasa
Maret 17, 2025 13 Comments
Assalamualaikum Sahabat. Apa kabarnya kalian yang saat ini sedang menjalankan ibadah puasa dan ibadah lainnya selama bulan Ramadhan? Ada sebagian orang menganggap bulan Ramadhan adalah bulan yang akan mengubah gaya hidup mereka. Bukan hanya ibadah secara fisik, namun juga mental orang yang menjalaninya akan berbeda. 

Tips Sehat Berpuasa

Tentu saja kebiasaan yang berbeda ini semoga menjadi kebaikan dan keberkahan bagi semua yang menjalaninya. Terutama bagi masyarakat yang ingin mendapatkan manfaat kesehatan bagi tubuh. 

Puasa Menjadi Detoks Bagi Tubuh Selama Satu Bulan

Ramadhan menjadi bulan yang selalu dinantikan umat muslim. Pahala berpuasa dinantikan karena tak bisa ditukar oleh berapapun harta yang dimiliki. 


Rasulullah SAW bersabda, "Barangsiapa yang berpuasa pada bulan Ramadhan, karena penuh keimanan dan mengharap ridha Allah maka dosa-dosa yang telah lalu akan diampuni". 

Puasa Ramadhan bukan hanya sekadar menahan lapar dan dahaga. Terdapat  keutamaan bila beribadah puasa pada bulan Ramadhan. Yaitu  menghapus dosa yang telah lalu, memasuki pintu surga Ar-Rayyan, melatih kesabaran, doa yang mustajab, hingga keistimewaan Lailatul Qadar.

Hal ini menunjukkan betapa besarnya pahala yang diberikan kepada orang-orang yang berpuasa.

Tak bisa dipungkiri bahwa puasa ibarat detoks bagi tubuh selama satu bulan lamanya. Setelah selama 11 bulan tubuh kita mendapat asupan makanan dan minuman yang sembarangan, puasa seperti momen membersihkan tubuh secara fisik. 

Bagi umat muslim berpuasa bukan hanya kewajiban agama. Secara lebih luas puasa juga memiliki segudang manfaat bagi kesehatan yang telah terbukti secara ilmiah. 

Banyak orang mengira bahwa puasa hanya tentang menahan lapar dan haus. Padahal, di balik itu, tubuh Anda mengalami serangkaian proses yang luar biasa. Dari penurunan berat badan yang signifikan hingga peningkatan fungsi otak, puasa dapat menjadi kunci untuk hidup yang lebih sehat.

Penelitian demi penelitian telah mengungkap berbagai manfaat puasa, mulai dari pengendalian gula darah hingga pencegahan penyakit kronis. Bahkan, beberapa studi menunjukkan bahwa puasa dapat memperpanjang umur dan meningkatkan efektivitas kemoterapi.

Namun masih banyak orang yang tidak mendapat manfaat apapun selain merasa lapar dan dahaga. Menurut Hadist ada 5 hal yang membuat puasa tidak mendapatkan pahala. 

Lima hal yang dapat menghilangkan pahala orang yang berpuasa, yakni; berbohong, menggunjing, mengadu-domba, bersumpah palsu, dan memandang dengan syahwat. (HR Bukhari dan Muslim).

5 Hal tersebut adalah :
1. Berbohong
2. Bergunjing
3. Mengadu domba
4. Bersumpah palsu
5. Memandang syahwat

Semoga kita semua tidak masuk dalam golongan orang yang merugi karena tidak mendapatkan pahala berpuasa selama bulan Ramadhan ini. 

Tetap Sehat Berpuasa Selama Bulan Ramadhan

Niat kita berpuasa selain mendapat pahala juga ingin tubuh lebih sehat karena mengurangi konsumi makanan. Kalo pada hari biasa orang makan bisa tiga kali sehari. Saat bulan Ramadhan ini porsi makan lebih sedikit dibanding hari sebelumnya.

Saya sendiri merasakan manfaat berpuasa setiap tahunnya, karena tubuh lebih terasa ringan. Timbangan saya selalu menyusut tiap Ramadhan usai. Hal ini dikarenakan saya hanya mengonsumsi karbohidrat lebih sedikit dibanding hari biasa. 

Saat sahur saya hanya makan protein, bisa telur rebus atau dadar, dada ayam yang dipanggan setelah marinasi, atau ikan yang dipepes.

Menu makan sahur

Makan nasi bagi saya hanya saat berbuka, itu pun setelah menajalankan shalat maghrib atau tarwih. Dengan porsi nasi putih yang hanya 3 sdm, protein yang lebih banyak, ditambah sayur dan buah segar, sudah memenuhi kebutuhan nutrisi selama puasa.

Agar kalian tetap sehat selama berpuasa sebulan penuh, ada beberapa hal yang perlu dilakukan. Yaitu :
  • Hindari makan banyak saat berbuka puasa, karena efeknya akan kekenyangan dan mengantuk. Tubuh jadi enggak melakukan kegiatan ibadah karena perut yang begah. Awali buka puasa dengan mengonsumsi air putih hangat dan 3 biji kurma.
  • Konsumsi air yang cukup. Meski berpuasa, jaga selalu asupan air putih karena tubuh bisa terhidrasi dengan baik. Menurut dr Aru Ariadno, Sp.PD KGEH, dari RS Brawijaya Depok,  ada tips mengatur minum agar kebutuhan 8 gelas air per hari bisa terpenuhi di bulan puasa, yaitu: masing-masing minum 2 gelas pada waktu berbuka, setelah shalat tarawih, sebelum tidur dan saat sahur.
  • Pilih makanan yang mengandung serat, seperti protein, sayuran, dan buah-buahan. Karena protein mengandung serat tinggi sehingga akan kenyang lebih lama. 
  • Lakukan Olahraga meski berpuasa. Pilih waktu olahraga saat menjelang berbuka puasa agar tubuh tidak lemas. Olahraga juga yang ringan seperti jalan kaki memutari perumahan.

Pilihan Kurma Sebagai Menu Berbuka Puasa

Salah satu yang dianjurkan oleh banyak pakar kesehatan, mulai lah berbuka dengan makanan yang ringan. Abaikan jajanan yang terbuat dari tepung, digoreng, dan menggunakan pemanis buatan. Pilihan terbaik adalah berbuka dengan minum air putih hangat dan kurma sejumlah 3 biji. Ini udah cukup menjadi sumber energi, sebelum melakukan shalat Maghrib dan tadarus. 


Biasanya sebelum shalat Isya dan tarawih, saya ngemil buah potong yang udah disiapkan sebelum saat berbuka. Baru deh kemudian saya bisa menikmati makanan yang lengkap, mulai dari nasi secukupnya, protein, dan sayuran. Makan lengkapa ini juga bisa dilakukan setelah shalat Isya dan tarawih agar tidak kekenyangan hingga malas beribadah.

Kurma selalu menjadi primadona saat Ramadan tiba. Tidak hanya sebagai makanan sunnah yang dianjurkan untuk berbuka puasa, tetapi juga karena kandungan gizinya yang luar biasa. Saya dan keluarga bahkan mengonsumsi kurma untuk sumber energi sebelum melakukan olahraga pagi hari.

Namun kebanyakan warga Indonesia, selalu menyediakan kurma hanya saat bulan Ramadhan. Buah kecil yang berasal dari tanah Arab ini menjadi bagian dari tradisi umat Muslim di seluruh dunia, karena memiliki energi instan setelah seharian berpuasa. 



Manis alami dari kurma bukan sekadar pemanja lidah, tetapi juga sumber karbohidrat, serat, dan berbagai nutrisi penting yang membantu tubuh tetap bugar selama menjalani ibadah puasa.

Saya sudah mengenal kurma Medjool sejak beberapa tahun yang lalu. Salah satu supermarket dekat rumah memajang Kurma Medjool di bagian stan paling depan setelah pintu masuk. Otomatis calon konsumen akan menatap langsung pada tumpukan kurma dalam kemasan wadah transparan. Di supermaket ini terdapat 3 varian kemasan, yaitu 227 gram, 340 gram, dan 454 gram.

Lebih dari sekadar camilan lezat, Kurma Medjool juga memiliki berbagai manfaat kesehatan. Kandungan seratnya yang tinggi sangat baik untuk sistem pencernaan, membantu melancarkan metabolisme tubuh, serta memberikan rasa kenyang lebih lama. 

Saya udah mencobanya ketika sarapan kurma 3 biji udah cukup menjadi sumber energi sebelum jalan kaki 3  hingga 5 km setiap pagi. Terlebih ada penelitian bahwa mengisi perut dengan sumber energi yang kandungan kalori sedikit lebih bagus. Mengonsumsi kurma sebelum olahraga juga tidak akan kekenyangan. 

Dengan energi alami yang tinggi, kurma menjadi takjil yang sempurna saat berbuka puasa karena dapat mengembalikan stamina dengan cepat. Selain itu, Kurma Medjool juga bisa menjadi alternatif camilan sehat bagi saya yang ingin mengurangi konsumsi gula buatan. 

Saya memang kayak kecanduan minum teh panas manis kental meski gulanya paling satu sendok teh. 

Namun kebiasaan minum teh hingga 3 gelas sehari bikin badan saya melar ke samping. Beruntungnya kadar gula darah saya selalu di bawah 100 mg/dl. Tetap saja ada ketakutan kalo kebiasaan ini tidak dihentikan bisa suatu ketika kadar gula darah saya meningkat.

Saya pun menghilangkan konsumsi gula buatan total. Dan menggantinya dengan mengonsumsi kurma, pisang, serta buah-buahan. Saya meyakini dari kandungan nutrisi dalam kemasan Kurma Medjool aman bagi tubuh. Kandungan gula alami dalam Kurma Medjool memberikan rasa manis yang tidak berlebihan dan lebih aman bagi kesehatan.

Manfaat Mengonsumsi Kurma Medjool

Dengan kandungan yang lengkap, Kurma menjadi pilihan wajib bagi orang yang tengah menjalani ibadah puasa Ramadhan. Di sini saya kutipkan berbagai manfaat mengonsumsi kurma :

Manfaat Kurma


Menjaga fungsi jantung

Kadar serat kurma Medjool dapat membantu kadar kolesterol jahat dalam darah berkurang, yang mengakibatkan arteri tetap bersih tanpa plak. Yang perlu kalian tahu, akumulasi plak dalam arteri akan menghalangi aliran darah. Hal ini yang menjadi pemicu serangan jantung ataupun stroke.

Tinggi antioksidan

Kurma Medjool mengandung senyawa antioksidan karotenoid dan asam fenolat, dapat membantu melawan kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas. Hal ini memiliki manfaat sel tubuh terhindar dari kerusakan oksidatif yang menjadi penyebab penyakit kanker, jantung, dan otak. 

Dalam penelitian dari webmd, antioksidan dalam kurma Medjool berfungsi mengurangi kadar trigliserida di dalam darah. Trigliserida ini merupakan lemak jahat yang meningkatkan resiko penyakit jantung.

Mendukung kesehatan sistem saraf

Apabila dibandingkan, kandungan kalium dalam kurma Medjool 50% lebih banyak dari pada pisang. Wah setahu saya kalium dalam pisang itu yang tertinggi. Saya pernah kekurangan kalium sehingga oleh dokter disarankan mengonsumsi pisang. Mengapa saat itu dokter tidak menyarankan saya makan kurma aja ya?!


Ternyata dari penelitian kandungan mineral esensial dalam kurma, dapat mengontrol detak jantung, pernapasan, dan fungsi otot. Manfaat ini sangat penting karena kadar kalium yang rendah dapat menyebabkan kelemahan otot, kelelahan, dan detak jantung menjadi tidak teratur.

Metabolisme Jadi lebih baik

Vitamin B dalam kurma Medjool seperti asam pantotenat, folat, dan niasin diketahui bisa membantu mengelola proses metabolisme yang mengubah makanan menjadi energi.

Mengonsumsi kurma medjool juga dapat mengurangi penyerapan gula dalam tubuh, yang dapat membantu dalam pengelolaan berat badan dan mengurangi risiko diabetes. Itu lah sebabnya saat bulan Oktober tahun lalu saya meniadakan konsumsi gula buatan, kurma menjadi pengganti gula alami yang sempurna. Alhamdulillah tubuh saya merasakan manfaatnya, lebih sehat, lebih bugar dan bonusnya BB turun.

Sumber energi alami

Kurma medjool menawarkan sejumlah besar karbohidrat dalam porsi kecil. Karbohidrat adalah sumber energi utama tubuh. Kurma menjadi alternatif bahan bakar alami agar tubuh tetap berenergi sepanjang hari. 

Sejak enam tahun ini, setiap sahur setelah makan protein, buah segar, dan karbo, saya menutupnya dengan kurma dan air putih. Saya merasakan tubuh yang tidak gampang lelah, lemah, tetap semangat menjalani aktivitas sepanjang hari saat berpuasa.

Melindungi kesehatan otak

Penelitian pada hewan mengaitkan antioksidan kurma Medjool dengan tingkat penanda inflamasi yang lebih rendah, serta pengurangan plak otak yang terkait dengan kondisi seperti penyakit Alzheimer. Penting nih agar otak tetap sehat dan tidak mengalami penurunan fungsinya.

Menjaga pencernaan yang sehat

Serat sangat penting untuk menciptakan sistem pencernaan yang sehat. Dengan begitu, usus bisa membentuk tinja dengan mudah dan kamu pun akan terhindar dari sembelit.

Kurma Medjool mengandung serat tidak larut yang sangat berperan dalam kesehatan pencernaan. Hal ini sudah ada pembuktian dalam studi selama 3 minggu, sebanyak 21 orang diminta memakan 7 kurma seberat 168 gram setiap hari. Hasilnya diketahui bahwa frekuensi buang air besar mereka menjadi lebih sering dibandingkan saat mereka tidak makan kurma secara teratur. 

Alhamdulillah di luar bulan Ramadhan pun saya tetap mengonsumsi kurma. Meski belum setiap hari, paling tidak beberapa hari dalam satu minggu termasuk cukup sering lah yaa. Ini mungkin salah satu penyebab saya tidak pernah mengalami sembelit.

Cerita Asal Usul Kurma Medjool

Dari artikel media Nakheel Palestine, kurma-kurma medjool segar berasal dari wilayah Timur Tengah dan Afrika Utara. Dua wilayah ini memainkan peran yang sangat penting dalam budidaya kurma. Perlu kalian tahu bahwa kurma adalah buah budidaya tertua di dunia, karena orang telah menanamnya selama 6.000 tahun. 

Kebudayaan kuno menyebut kurma sebagai “pohon-pohon kehidupan”. Sejak dahulu kala kurma menjadi sumber makanan penting bagi orang-orang nomaden di seluruh dunia hingga saat ini. 

Kurma medjool dianggap sebagai variasi kurma pertama. Memiliki ukuran yang lebih besar, tekstur yang kenyal, dan rasanya yang manis membuat kurma Medjool dihargai di atas yang lain selama ribuan tahun. 

Secara historis juga buah ini sangat didambakan karena budidayanya yang sulit dan padat karya. Jaman dulu kurma dinikmati secara eksklusif oleh keluarga kerajaan dan disediakan untuk perayaan mewah. Hal ini lah yang menginspirasi gelar “Raja Kurma” dan “Berliannya Buah” disematkan pada kurma Medjool.

Kurma Medjool

Dalam dunia kurma alami, kurma medjool dikenal sebagai manisan yang unggul dan unik. Itu sebabnya dahulu hanya keluarga kerajaan dan tamu-tamu mereka saja yang dapat menikmatinya. 

Kurma Medjool ini istimewa karena hanya dapat tumbuh di sedikit daerah di dunia (California, Meksiko, lembah Yordan, dan beberapa bagian Afrika). Keterbatasan pertumbuhan di daerah tertentu ini yang menjadikan kurma Medjool memiliki kemampuan tumbuh lebih besar secara alami. Dan dengan demikian tetap mempertahankan rasa yang kaya dan tekstur yang nikmat. 

Meskipun sudah ada upaya membudidayakan kurma medjool di berbagai belahan dunia, tanaman tersebut belum memberikan kriteria kualitas dan rasa khusus yang membuat kurma medjool disukai. 

Kebanyakan para konsumen mengasosiasikan kurma medjool dengan kurma Jumbo lembut yang sudah dikenal luas (ukurannya sangat besar dengan daging yang lembut). Tidak banyak yang tahu bahwa kurma ini juga tersedia dalam berbagai ukuran, kelembutan, dan tampilan, menawarkan alternatif lezat yang sesuai dengan preferensi dan penggunaan konsumen yang berbeda. 

Menurut Departemen Pertanian Amerika Serikat (AS), satu buah kurma medjool mengandung 66,5 kalori dan menyediakan 18 gram karbohidrat, 16 gram gula (terutama dalam bentuk glukosa dan fruktosa), 1,6 gram serat makanan , dan 0,4 gram protein. 

Dilansir Medical News Today, satu kurma medjool juga mengandung banyak mineral seperti 167 miligram potasium, 15,4 miligram kalsium, 14,9 miligram fosfor, 13 miligram magnesium, dan 0,216 miligram zat besi. 

Kurma medjool tidak banyak mengandung protein dan lemak. Namun, mereka adalah sumber energi yang besar, yang sebagian besar berasal dari gula. 

Kurma medjool juga mengandung serat dan kadar potasium yang sangat tinggi. Faktanya, per gram kurma medjool mengandung potasium dua kali lebih banyak dibandingkan pisang. 

Masya Allah setelah tahu manfaat dan kandungan yang ada dalam kurma Medjool, jadi pengen makan tiap hari. Semoga artikel ini bisa bermanfaat bagi pembaca. Wassalamualaikum.


Sumber Materi :
>https://kabarjawa.com/gaya-hidup/kurma-medjool-kurma-premium-dengan-tekstur-lembut-dan-manfaat-kesehatan
>https://www.gooddoctor.co.id/hidup-sehat/nutrisi/baik-untuk-pencernaan-kenali-7-manfaat-kurma-medjool-bagi-tubuh/
>https://ameera.republika.co.id/berita/s9k00l370/begini-asal-usul-kurma-medjool-yang-telah-diekspor-ke-berbagai-negara-part3
>https://nationalgeographic.grid.id/read/134222469/didukung-penuh-oleh-sains-ini-8-manfaat-puasa-bagi-kesehatan
Reading Time: